• School of Mawapres : BEM FP UB akan mengadakan Kegiatan School of Mawapres (SOM)




    Mastoming.com_Di era teknologi informasi yang serba digital, di mana hampir seluruh bidang kehidupan menggunakan internet atau terhubung dengan jaringan internet. Era digital ini memberikan dampak pada cara kita berpikir, menilai, dan mengelola Kualitas. 



    Persaingan juga akan semakin ketat sehingga seorang mahasiswa tidak hanya membutuhkan ijazah saja melainkan juga kemampuan soft skill yang mumpuni baik untuk menghadapi persaingan di era digital ini. Mahasiswa memiliki peran sebagai Agent of Change, harus mampu menjadi pelopor gerakan pembaharuan (reform movement) dalam bidang apa pun, bukan hanya sesuai dengan program studinya  masing-masing, melainkan pembaharuan dalam sistem, pola dan model gerakan sosial akademik kemahasiswaan yang sesuai dengan kondisi dan keadaan yang ada. 



    Inilah sebenar tantangan globalisasi kepada bangsa Indonesia dengan menuntut mahasiswa untuk lebih aktif, kreatif dan inovatif serta memiliki visi ke depan yang jelas dan sejelas-jelasnya untuk masa depan. Hal itu bukan suatu hal yang sulit dan menyulitkan, melainkan bagaimana sebagai mahasiswa mampu membangun komitmen dan integritas dirinya sebagai sosok yang visioner, futuris dan humanis. 



    Deskripsi Kegiatan 



    School Of Mawapres merupakan salah satu program kerja dari Kementerian Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Badan Eksekutif Manusia Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempersiapkan dan mewadahi mahasiswa yang memiliki prestasi di Fakultas Pertanian untuk mengikuti seleksi Pilmapres tingkat Universitas Brawijaya. 



    Selain itu, rangkaian kegiatan berupa webinar akan diselenggarakan untuk memberikan wadah kepada peserta agar dapat mengembangkan softskill yang dibutuhkan untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti ajang Mawapres Fakultas Pertanian hingga tingkat Universitas Brawijaya. Oleh karena itu, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas diri dari Maperta. 



    School of Mawapres 2022 merupakan suatu rangkaian acara untuk mewadahi para mahasiswa pertanian dalam menemukan potensi yang ada pada diri mereka untuk berkarya dan berprestasi sehingga menjadi mahasiswa berprestasi yang berintegritas tinggi. 



    Tema yang dibawakan pada rangkaian acara ini adalah “Find your passion, improve your quality, and be a winner” dengan tujuan agar SOM 2022 yang dimaksudkan agar SOM 2022 dapat menjadi tempat bagi mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya dalam mengembangkan potensi yang ada pada dirinya melalui kegiatan mahasiswa berprestasi. 



    Tujuan Kegiatan 


    Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah sebagai berikut :


    1. Memberikan wadah untuk meningkatkan softskill yang dibutuhkan untuk mempersiapkan ajang Mawapres. 


    2. Mempersiapkan mahasiswa yang akan menjadi delegasi Fakultas Pertanian yang berkualitas menuju ajang Mawapres tingkat Universitas Brawijaya. 



    Uraian Bentuk kegiatan dan Timeline 



    Nama Kegiatan : School of Mawapres 2022


    Bentuk Kegiatan : Webinar 


    Tanggal Pelaksanaan : 23 April 2022


    Tempat Pelaksanaan : Zoom Meeting

  • 0 comments:

    Posting Komentar

    Quotes

    Berbanding tipis antara merdeka untuk ego dan merdeka untuk kebermanfaatan orang lain, silahkan pilih kemerdekaanmu.

    ADDRESS

    Perumnas Gardena Blok A No.112 Firdaus, Kab. Serdang Bedagai

    EMAIL

    hamdanirizkydwi@student.ub.ac.id
    hamdanirizkydwi@gmail.com

    TELEPHONE

    -

    Instagram

    @rizky_dham